Sukses

Kontrak Baru Messi Alot, Madrid Coba Ambil Keuntungan

Madrid ternyata belum kapok untuk membajak Messi dari Barcelona.

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid ternyata belum kapok untuk membajak Lionel Messi dari Barcelona. Los Galacticos akan mencoba membelinya meski harus mengeluarkan dana yang sangat besar.

Klaim itu disampaikan oleh jurnalis kenamaan Graham Hunter yang berbasis di Spanyol. Ia percaya Presiden Madrid, Florentino Perez akan kembali memegang peranan penting dalam transfer ini.

"Perez telah mencoba untuk membeli Messi sejak berusia 13 tahun. Namun hingga sekarang manajemen Barcelona terus menolaknya," ujar Graham seperti dilansir The Sun.

"Tetapi Perez bukan orang yang menerima penolakan begitu saja. Apalagi ia tahu bagaimana menangani Messi dan juga keluarganya," ucapnya menambahkan.

Graham menyebut kepindahan Luis Figo dari Barcelona ke Madrid tahun 2000 menjadi contoh terbaik dari Perez. Ia juga pernah sukses membeli ikon MU, David Beckham.

"Jadi bisa saja Madrid memberikan penawaran terakhir yang mungkin tidak bisa ditolak Barca. Apalagi negosiasi perpanjangan kontrak Messi tak kunjung usai. Dan transfer yang tadinya tidak mungkin bisa saja terwujud dalam waktu dekat," kata Graham.

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Lionel Messi adalah pemain sepak bola berbakat asal Argentina yang tergabung dalam klub Barcelona
    Lionel Messi adalah pemain sepak bola berbakat asal Argentina yang tergabung dalam klub Barcelona

    Lionel Messi

  • Messi