Sukses

Boxing Day : Saat MU Dibantai 6 Gol oleh Tim Medioker

MU pernah dibantai 1-6 oleh Burnley pada Boxing Day 1963 lalu.

Liputan6.com, Jakarta - Boxing Day di pekan ke-18 Liga Premier Inggris akan dimulai. Sebanyak tujuh pertandingan bakal digelar sehari setelah Natal, termasuk laga kandang Manchester United (MU) melawan Sunderland. Sisanya, tiga laga berlangsung pada tanggal 27, 28, dan 29 dinihari WIB.

Tradisi merayakan Boxing Day ini selalu menjadi hiburan rakyat di negara-negara persemakmuran. Termasuk pada tahun 1963, yang dianggap sebagai Boxing Day paling menghibur karena menghasilkan 66 gol hanya dalam satu pekan.

Pada saat itu, kemenangan besar diraih Chelsea, Fulham, sampai Blackburn Rovers. Chelsea bisa menghujani Blackpool lima gol dalam laga kandang mereka. Sementara Fulham mendapatkan kemenangan paling fantastis, lewat skor 10-1 melawan Ipswich.

Di sisi lain, Manchester United harus menanggung malu karena pulang dengan kekalahan 1-6 dari Burnley. The Clarets mesti berterima kasih pada striker Andy Lochhead yang mencetak quat-trick pada laga tersebut.

Lima dekade setelah Boxing Day 1963, kondisi kedua tim jauh berbeda. MU punya daya saing dalam perebutan juara Liga Inggris, sedangkan Burnley masih berusaha menghindar dari zona degradasi, setelah promosi sebagai juara Divisi Championship 2015/2016.

MU dituntut untuk memperbaiki pencapaian tahun lalu karena Setan Merah ditekuk oleh Stoke City 0-2 pada Boxing Day terakhir. Bertandang ke bet365 Stadium, anak-anak asuhan manajer Louis van Gaal tersebut menyerah dari gol Bojan Krkic dan Marko Arnautovic.

2 dari 2 halaman

Boxing Day 1963

Berikut hasil lengkap Boxing Day 1963.

Blackpool 1-5 Chelsea
Burnley FC 6-1 Manchester United
Fulham FC 10-1 Ipswich
Leicester 2-0 Everton
Liverpool 6-1 Stoke City
Nottingham Forest 3-3 Sheffield United
Sheffield Wednesday 3-0 Bolton Wanderers
West Bromwich Albion 4-4 Tottenham Hotspur
West Ham United 2-8 Blackburn Rovers
Wolverhampton Wanderers 3-3 Aston Villa