Liputan6.com, Shanghai - Hulk mengklaim sebagai sosok yang bertanggung jawab atas kepindahan Oscar dari Chelsea. Dia mengaku sukses membujuk kompatriotnya untuk bergabung di Shanghai SIPG.
Pemain berusia 30 tahun tersebut mengajukan berbagai argumen demi meyakinkan Oscar. Dia menjual keindahan Kota Shanghai dan keterbukaan pemain Tiongkok menyambut pesepak bola impor. Hulk juga meyakinkan Oscar terhadap potensi Shanghai meraih prestasi.
Baca Juga
"Kami berbicara sebelum Oscar mengambil keputusan. Saya katakan Shanghai kota indah dan memiliki klub potensial. Pemainnya juga bersahabat. Setelah mendengar itu, dia meninggalkan Chelsea," papar Hulk, dilansir Soccerway.
Hulk tiba di Shanghai terlebih dahulu ketimbang Oscar. Dia mendarat Juni tahun lalu dari Zenit St Petersburg dengan nilai pembelian Rp 785 miliar. Angka itu sempat menjadi rekor transfer Tiongkok sebelum Oscar direkrut senilai Rp 840 miliar.
Oscar sudah melakoni debut bersama Shanghai. Dia mencetak satu gol pada laga persahabatan melawan Al-Batin, Senin (9/1/2017). Kontribusinya membuahkan kemenangan 2-1.
Advertisement