Liputan6.com, Jakarta Persib Bandung segera bergerak cepat mencari pengganti M Ridwan yang memutuskan pindah musim ini. Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar bahkan langsung menemukan sosok yang tepat untuk mengisi satu slot yang kosong di posisi penjaga gawang.
Setelah satu musim memperkuat Persib, M. Ridwan memang memutuskan meninggalkan tim berjuluk Maung Bandung
Kiper ketiga Persib pada ajang Torabika Soccer Championship 2016 Presented by IM3 Ooredoo itu hengkang ke salah satu tim yang akan berlaga di Liga Super Indonesia (ISL) musim ini. Ridwan pindah karena mendapat jaminan di tempat utama.
Advertisement
Baca Juga
Umuh mengatakan, Imam Arief Fadillah telah dipilih menjadi pengganti Ridwan. Penjaga gawang Barito Putera berusia 27 tahun, itu bukan nama asing bagi skuat Maung Bandung. Pasalnya, Imam sempat tergabung pada Persib Junior pada 2009 lalu dan sempat menjalani magang di skuat senior 2010. Namun dia gagal dan memutuskan bergabung dengan Persitara Jakarta Utara.
"Ada kiper Barito Imam dia akan gabung sama kita," kata dia, Senin (16/1/2017).
Salah satu alasan perekrutan Imam selain asli Kota Bandung, sang pemain memiliki kualitas yang baik itu terbukti dengan Imam sering menjadi pilihan utama Barito musim lalu.
"Dia kiper bagus dan tidak macem-macem. Kemungkinan gabung dalam waktu dekat ini, tunggu saja yah," jelas dia.