Liputan6.com, Philadelphia- Philadelphia 76ers melanjutkan tren positif mereka di NBA. Pada Sabtu (21/1/2017) pagi WIB, Sixers berhasil menang dramatis 93-92 atas Portland Trail Blazers.
Main di kandang sendiri, Wells Fargo Center, Sixers memulai laga dengan buruk. Mereka tertinggal 22-33 di akhir kuarter pertama. Blazers masih memimpin dengan selisih 13 angka hingga jeda.
Baca Juga
Sixers baru bangkit di kuarter tiga dengan dimotori Robert Covington. Mereka memangkas jarak dengan cuma tertinggl setengah bola di akhir kuarter tiga.
Tekanan dari publik Sixers membuat bintang Blazers Damian Lillard gagal mengeksekusi lemparan bebas. Hanya satu dari dua free throw Lillard yang masuk saat laga tersisa 14 detik. Padahal selama ini Lillard dikenal sebagai pemain yang jago melakukan lemparan bebas di NBA.
Dengan cuma masuk satu lemparan bebas, Blazers hanya unggul 92-90. Sixers secara dramatis berbalik unggul. Bola liar hasil lemparan bebas Lillard yang tidak masuk didapat Ersan Ilyasova. Bola kemudian didistribusikan kepada Covington. Dia sukses melesakkan tembakan tiga angka. Sixers pun unggul 93-92 dengan tersisa 4,5 detik lagi.
Blazers gagal kembali unggul setelah Mason Plumlee tak mampu melakukan buzzer beater.
Covington menjadji bintang lapangan dengan mencetak 22 poin termasuk dua tembakan tiga angka saat laga tersisa 38 detik. Di kubu Blazers, Lillard, menghasilkan 30 angka.
Kemenangan Sixers harus dibayar mahal. Center Joel Embiid mengalami cedera lutut sehingga tidak bisa main di kuarter terakhir.