Sukses

Mendiang Simoncelli Ultah, Rossi Berbagi Kenangan

Rossi dan Simoncelli berteman akrab di luar lintasan balap.

Liputan6.com, Zaragoza - Pada tanggal 20 Januari lalu, Marco Simoncelli tepat berusia 30 tahun. Walaupun hampir enam tahun perayaan pesta tanpa mendiang pria berambut kribo tersebut, namun keluarga dan seluruh orang-orang terdekatnya tetap mengenang Simoncelli seakan ia tetap hidup.

Seperti dikutip ilrestodelcarlino.it, Minggu (22/1/2017), para sahabat dan penggemar sengaja membuat pesta ulang tahun yang sangat sederhana di Theater of Zaragoza. Acara ini diadakan oleh Sergio Sgrilli dengan mengambil tema Selamat Ulang Tahun SIC.

Ada beberapa orang terdekat Simoncelli yang turut memeriahkan acara tersebut. Adalah Paul Cevoli, Gaetano Curreri, Paolo Migone, Cacioppo, Duilio Pizzocchi, Andrea Poltronieri dan beberapa seniman lainnya.

Kehadiran mereka tidak hanya untuk merayakan hari lahir pemilik nomor 58 saja. Tapi, sahabat juga melakukan sumbangan melalui Onlus Marco Simoncelli Foundation di mana nantinya dana, yang dikumpulkan tersebut akan diberikan kepada Yayasan Pusat Rehabilitasi khusus anak-anak cacat.

2 dari 2 halaman

Rossi Rindukan Simoncelli

Di tempat terpisah, Valentino Rossi, yang diketahui merupakan sahabat dekat Simonelli mengaku rindu dengan SIC. Hal yang paling dikenang adalah candaan mengenai rambut kribonya yang terlihat sulit untuk memasukkan kepalanya ke dalam helm

"Saya tak mengira dia telah berusia 30 tahun. Ini luar biasa, karena saya selalu mengingatnya sebagai bocah. Saya memiliki banyak kenangan bersama Sic, terutama dari kehidupan sehari-hari. Ketika kami bersama-sama di lintasan motor atau tempat latihan," kenang Rossi.

"Jujur saya sangat merindukannya," jelas juara dunia balap motor sembilan kali tersebut.

(David Permana)