Sukses

5 Fakta Menarik Jelang Duel MU Vs Wigan

MU akan menjamu Wigan di babak keempat Piala FA.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) akan menjamu Wigan Athletic pada laga babak keempat Piala FA di Old Trafford, Minggu (29/1/2017) malam WIB. MU berpeluang menjadikan laga ini sebagai titik kebangkitan setelah kalah dari Hull tengah pekan lalu.

Ya, Hull mampu menghentikan rekor tak terkalahkan dalam 17 pertandingan di semua kompetisi. Walau mereka gagal menghentikan langkah MU ke final Piala Liga Inggris.

Meski demikian manajer Jose Mourinho tetap mewaspadai Wigan di pertandingan ini. Pasalnya, Wigan ditangani Warren Joyce yang merupakan eks manajer tim cadangan MU.

Mourinho bakal mengistirahatkan David de Gea dan menggantikannya dengan Sergio Romero. Selain posisi penjaga gawang pelatih berkebangsaan Portugal itu juga tengah memantau perkembangan kesehatan Luke Shaw.

Jika bek kiri itu dianggap sehat kemungkinan Mourinho bakal menurunkannya melawan Wigan. Jika mantan pemain Southampton tersebut tampil maka ini kali pertama dirinya bermain sejak 30 November tahun lalu.

Berikut fakta menarik pertemuan kedua tim:

1. Ini pertama kalinya Manchester United dan Wigan bertemu di Piala FA.

2. Manchester United cuma merasakan sekali kekalahan melawan Wigan dari 19 pertemuan terakhirnya.

3. Selama bentrok dengan Wigan, Manchester United rata-rata mencetak dua gol.

4. Wayne Rooney telah mencetak 10 gol dalam 15 pertandingan sebelumnya melawan Wigan.

5. MU akan mencoba menjadi tim keenam yang berhasil mempertahankan Piala FA dalam dua musim secara beruntun. (David Permana)