Sukses

4 Pemain yang Bikin Kane Jadi Bomber Hebat

Harry Kane, striker muda Tottenham Hotspur menjadi fenomena baru di Liga Inggris.

Liputan6.com, London - Harry Kane, striker muda Tottenham Hotspur menjadi fenomena baru di Liga Inggris. Meski baru berusia 23 tahun, Kane sudah menjelma sebagai bomber menakutkan di kotak penalti lawan.

Pemain kelahiran Chingford, Inggris itu sudah mencetak 79 gol dari 146 pertandingan bersama Spurs di semua kompetisi. Pada musim ini, Kane bisa mencetak 13 gol dari 17 penampilan di Liga Inggris.

Dikutip dari Marca, Kane menyebut ada empat pemain yang berpengaruh dalam kariernya, yakni David Beckham, Luis Suarez, Lionel Messi, dan Cristiano Ronaldo. Kane mempelajari banyak teknik bermain sepak bola dari mereka.

"Saat masih kanak-kanak, Beckham merupakan idola saya. Dia fantastis, baik di dalam maupun luar lapangan," kata Kane.

"Sekarang, saya melihat pemain seperti Ronaldo, Messi, dan Suarez. Saya menonton dan mencoba belajar dari mereka. Semoga saya bisa sebaik mereka di masa depan," ujar Kane menambahkan.

Lebih lanjut, Kane optimistis dirinya bisa menjadi pemain terbaik dunia. "Itu merupakan mimpi bagi saya. Bekerja keras merupakan hal yang akan saya lakukan untuk menjaga mimpi itu. Saya berharap bisa menjadi pemain terbaik dunia," ucapnya mengakhiri.