Sukses

Persib Bandung Incar Pemain Timnas Kamerun

Persib Bandung ingin merekrut William Steve Overtoom karena skill-nya cukup mumpuni

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung masih mencari sosok pemain asing untuk menambah daya gedor tim berjuluk Maung Bandung untuk menghadapi kompetisi musim 2017.

Kabarnya, nama William Steve Overtoom masuk radar buruan. Pemain Tim Nasional Kamerun berusia 30 tahun tersebut, akan beradu skill memperebutkan satu posisi dengan Erick Weeks.

"Betul Overtoom itu masuk incaran yah, dia lama main di Belanda bisa jadi pertimbangan," kata Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, saat dihubungi Liputan6.com, Senin (30/1/2017).

Beberapa alasan tentunya menjadi pertimbangan manajemen Persib memboyong pemain jebolan AZ Alkmaar. Skill mumpuni dan bisa bermain di beberapa posisi menjadi alasan.

"Penampilannya cukup bagus dan punya kemampuan di atas rata-rata itu yang jadi pertimbangan kita. Dia satu agen sama Sergio. Kita ingin menambah kekuatan karena targetnya juara," jelas Umuh.

Menurut dia hingga kini proses negosiasi masih terus berjalan. Sejauh ini manajemen Persib Bandung belum mencapai kata sepakat dengan agen sang pemain.

"Doakan saja yah, saat ini masih nego dan belum ada kata sepakat. Insya allah doakan saja," kata Umuh

Video Terkini