Sukses

Arsenal Tak Belanja Lagi di Bulan Januari

Arsenal sudah cukup puas dengan skuat yang dimiliki.

Liputan6.com, London- Manajer Arsenal Arsene Wenger mengindikasikan tidak akan ada pembelian pemain yang dilakukan di detik-detik akhir bursa transfer paruh kedua. Wenger sudah puas dengan timnya saat ini.

Sepanjang bursa transfer Januari, Arsenal hanya mendatangkan satu pemain yakni Cohen Bramall dari klub gurem, Hednesford Town. Pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu tak langsung masuk tim senior. Dia terlebih dulu membela tim U-21.

Melihat prestasi Arsenal yang tidak terlalu konsisten dimana mereka masih tertinggal delapan poin dari pemuncak klasemen Chelsea, muncul dugaan Wenger akan mencoba memperkuat timnya dengan membeli pemain baru.

Arsenal santer dikabarkan berniat memboyong pemain depan. Salah satunya adalah bomber Torino Andrea Belotti. Namun Wenger menegaskan timnya kemungkinan besar tidak akan melakukan gebrakan pada 31 Januari 2017.

"Di depan kami, kami memiliki skuat besar dan tidak perlu untuk membeli. Pada Januari ini cukup tenang dan ini menunjukkan pemain yang tersedia yang bisa memperkuat tim Inggris tidak banyak dan tim-tim Inggris sudah memiliki skuat besar," tutur Wenger seperti diberitakan Sportsmole.

Arsenal dalam beberapa tahun terakhir memang jarang mendatangkan pemain di bulan Januari. Pembelian baru dilakukan Wenger jika ada pemain pilarnya yang mengalami cedera parah sehingga harus absen lama.

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Arsene Wenger

Video Terkini