Sukses

Susunan Pemain Hull Vs MU: Rooney-Schweinsteiger Cadangan

Manchester United akan menghadapi Hull, Kamis (2/2/2017) dinihari ini.

Liputan6.com, Manchester - Jose Mourinho ternyata masih belum sepenuhnya memercayakan tempat utama di lini tengah untuk Bastian Schweinsteiger. Manajer Manchester United itu menyimpan Schweinsteiger untuk pertandingan melawan Hull City, Kamis (2/2/2017) dinihari ini.

Mourinho lebih memilih kuartet Michael Carrick, Ander Herrera, Paul Pogba dan Henrikh Mkhitaryan di lini tengah. Sementara itu, Zlatan Ibrahimovic tetap diplot sebagai striker utama.

Bagaimana dengan Wayne Rooney? Kapten tim tersebut tak diturunkan Mourinho sejak awal untuk pertandingan ini. Selain Rooney, ada juga Juan Mata dan Anthony Martial yang duduk sebagai pemain cadangan.

MU saat ini masih tercecer di peringkat ke-6 klasemen sementara. MU mengemas 41 poin, tertinggal 15 poin dari Chelsea di puncak klasemen.

Susunan pemain:

Hull City: Jakupovic, Meyler, Dawson, Maguire, Robertson, Huddlestone, Clucas, Markovic, Evandro, Tymon, Niasse

Manchester United: De Gea, Valencia, Jones, Rojo, Blind, Carrick, Herrera, Mkhitaryan, Pogba, Rashford, Ibrahimovic.

Video Terkini