Sukses

Babak I: Barcelona Unggul Atas Alaves

Barcelona begitu mendominasi permainan sejak awal pertandingan

Liputan6.com, Jakarta Barcelona unggul sementara 2-0 atas Alaves, dalam laga lanjutan La Liga di Estadio Mendizorrotza, Sabtu (11/2/2017).  Barcelona memimpin berkat gol yang dicetak Luis Suarez dan Neymar.

Barcelona seperti biasa langsung mendominasi permainan. Serangan-serangan mereka dimulai dari lini tengah, yang diarahkan langsung ke bintang mereka Lionel Messi.  

Ivan Rakitic melepaskan umpan silang dari sisi kanan. Namun, bola gagal dijangkau Suarez.

Giliran Messi dan Neymar yang mencoba menerobos lini belakang Alaves.  Tapi, tendangan keras Messi masih bisa ditahan Fernando Pacheco.

Umpan Messi pada Rakitic mengakibatkan kemelut di depan gawang Alaves. Bola liar disambar Neymar, namun kembali membentur pemain bertahan lawan.

Menit 18 kembali Barcelona mendapat peluang melalui tendangan bebas. Namun, sepakan Neymar dengan mudah dihalau oleh lini pertahanan Alaves.

Satu menit kemudian Alaves memperoleh kesempatan. Tapi, tendangan Torres mengarah ke pelukan Ter Stegen.

Pertengahan babak Barcelona kembali mengendalikan pertandingan. Situasi ini membuat tuan rumah lebih memilih untuk menunggu serangan balik.

Menit 25, Serangan balik cepat dilancarkan Alaves. Theo Hernandez melewati Digne kemudian melepaskan tembakan yang masih bisa ditahan oleh kiper Barcelona itu.

Kerja keras pemain Barcelona terbayar menit 37 lewat gol Luis Suarez. Lepas dari kawalan di tengah kotak penalti, Suarez kemudian melepaskan tembakan yang tidak bisa diamankan Pacheco.

Tiga menit berselang Barcelona menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Neymar yang berhasil menjebol gawang Alaves.

Susunan pemain:

Alaves: Fernando Pacheco, Alexis, Laguardia, Carlos Vigaray, T. Hernández, N. Krstičić, D. Torres, Marcos Llorente, C. Santos, A. Katai, Rubén Sobrino

Barcelona: M. ter Stegen; J. Mathieu, L. Digne, S. Umtiti, I. Rakitić, Busquets, Aleix Vidal, André Gomes, L. Messi, L. Suárez, Neymar

Video Terkini