Sukses

Training Camp di Spanyol, Liverpool Tinggalkan Lovren

Liverpool memiliki waktu lowong dan baru bertanding 10 hari mendatang.

Liputan6.com, Liverpool - Liverpool meninggalkan Diego Lovren untuk training camp di Spanyol. Pemain asal Kroasia tersebut sedang menjalani proses pemulihan cedera.

Selain Lovren, Danny Ings, Adam Bogdan, Ovie Ejaria, dan Marko Grujic juga berhalangan. Namun, Lucas Leiva, yang dilaporkan terkena gangguan hamstring saat menghadapi Tottenham Hotspur, Sabtu (11/2/2017), bisa berangkat ke La Manga, tenggara Spanyol.

Lovren terakhir memperkuat Liverpool pada duel versus Chelsea, akhir bulan lalu. Dia kemudian melewatkan partai kontra Hull City dan Tottenham Hotspur akibat masalah lutut.

Meski Lovren tinggal di Inggris, rencana pelatih Juergen Klopp tidak berubah. Dia memanfaatkan waktu lowong dengan menggelar pusat pelatihan selama lima hari di Negeri Matador. Lovren berharap aktvitas ini dapat mengembalikan anak asuhnya ke trek.

Liverpool baru kembali bermain menghadapi Leicester City di Liga Inggris, Senin (27/2/2017), karena sudah tersingkir dari Piala FA dan Piala Liga Inggris, serta tidak mengikuti kompetisi Eropa.

Kloppa akan berharap rencananya berhasil. Sempat terlibat persaingan juara Liga Inggris, Liverpool kini kesulitan mengamankan tiket Liga Champions musim depan. Mereka tertinggal satu angka dari penghuni peringkat 4, Arsenal.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Dejan Lovren adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Dejan Lovren adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool

    Dejan Lovren

Video Terkini