Liputan6.com, Sleman - Gresik United finis di peringkat dua klasemen akhir Grup A Piala Persiden 2017 setelah memenangkan undian atas Persipura Jayapura di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (15/2/2017) malam WIB.
Baca Juga
Advertisement
Sebenarnya, Gresik United, Persipura, dan Mitra Kukar sama-sama mengoleksi poin empat. Namun, Mitra Kukar lebih berhak lolos ke perempat final Piala Presiden sebagai juara grup karena unggul produktivitas gol.
"Bangga, karena selama ini target ada di dua besar, melihat kontestan di grup ini ada Persipura dan Mitra Kukar juga. Ini hal yang baik untuk prestasi kita," kata Asisten Manajer Gresik United Citra Bagus Pratama.
"Kita juga berharap agar di pertandingan lain bisa sesuai dengan harapan kita untuk lolos."
Meski menempati peringkat dua Grup A, Gresik United belum tentu lolos ke perempat final sebagai runner up terbaik. Sebab, Madura United, Persija Jakarta, Persiba Balikpapan, dan Bali United masih akan menjalani satu laga lagi.
Persija telah mengantongi poin empat. Sedangkan Madura United, Persiba, serta Bali United sama-sama mengoleksi tiga poin. "Kita hanya bisa menunggu dan yang penting berdoa dan lolos ke babak selanjutnya," pungkas Bagus soal peluang Gresik United ke perempat final Piala Presiden. (Yanuar H)