Liputan6.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Luis Enrique dalam kondisi sulit. Setelah kekalahan 0-4 dari Paris-Saint Germain (PSG) di leg pertama 16 besar Liga Champions, Enrique diberitakan bakal dilengserkan sebagai pelatih Barcelona.
Kabar ini diperkuat dengan munculnya nama-nama calon pengganti Enrique seperti Mauricio Pochettino dan Ronald Koeman. Meski demikian, Enrique masih mendapatkan dukungan penuh dari pemain.
Baca Juga
Advertisement
Jordi Alba, bek kiri Barcelona salah satunya yang nyatakan dukungan penuh untuk Enrique. Dia mengaku sudah banyak belajar dari pelatih kelahiran Asturia Spanyol itu.
"Saya akan bela Luis Enrique sampai mati. Saya banyak belajar dari dia soal konsep sepak bola yang tidak saya ketahui sebelumnya," kata Alba seperti dikutip Marca.
"Luis Enrique adalah pelatih terbaik yang bisa dimiliki Barcelona sekarang."
Lawan PSG
Alba juga bicara soal kemungkinan Barcelona bangkit saat melawan PSG di Camp Nou. Meski begitu, dia mengaku tetap optimistis jelang lawan PSG nnati.
"Sulit untuk comeback, tapi jika PSG mampu cetak 4 gol melawan kami, kami pun bisa. Jika kami tak percaya bisa bangkit, kami tak perlu lagi muncul di lapangan," ujarnya.
Di sisi lain, Alba memuji kemungkinan Isco gabung dengan Barcelona. Soalnya, dia tahu betul kualitas gelandang Real Madrid itu.
"Saya main dengan dia di Valencia dan Isco adalah pemain bagus. Saya suka pemain bagus," ujar Alba.
Advertisement