Sukses

Ibrahimovic 2 Gol, MU Juara Piala Liga Inggris

Ibrahimovic memastikan kemenangan MU tiga menit sebelum laga usai.

Liputan6.com, London - Manchester United (MU) berhasil menjadi juara Piala Liga Inggris usai menang 3-2 atas Southampton pada laga final di Wembley, Minggu (26/2/2017). Striker asal Swedia Zlatan Ibrahimovic jadi pahlawan Setan Merah dengan dua golnya.

MU membuka skor pada menit 19. Melalui tendangan bebasnya, Ibrahimovic mengirim tembakan ke sisi kiri gawang Southampton. Kiper Fraser Forster telat bergerak untuk menghentikan laju bola.

Menit 34, giliran Jesse Lingard yang mencatatkan namanya di papan skor. Usai menerima umpan Marcos Rojo, Lingard melepas tembakan ke sisi kanan yang tak bisa dijangkau Forster. Skor jadi 2-0 untuk MU.

Southampton baru bisa membalas pada menit 45. Diawali dari sebuah umpan silang, Manolo Gabbiadini sukses menyontek bola ke gawang David De Gea.

Skor jadi 2-1 dan kedudukan ini bertahan hingga babak pertama usai.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Di babak kedua, Gabbiadini kembali menjadi mimpi buruk di pertahanan MU. Ia berhasil menyamakan kedudukan pada menit 48.

Berawal dari tendangan penjuru, Gabbiadini secara mengejutkan berhasil menembak bol ke gawang MU. Skor jadi imbang 2-2.
 Aksi Jesse Lingard saat mencetak gol ke gawang Southampton di final Piala Liga Inggris, Minggu (26/2/2017). (AP Photo/Tim Ireland)
Tiga menit sebelum laga usai, Ibrahimovic memastikan kemenangan MU. Umpan silang Ander Herrera ditanduk Ibra yang tak terkawal ke gawang Southampton.

Skor jadi 3-2 dan kedudukan ini bertahan hingga laga usai.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

MU: 1-David De Gea, 25-Antonio Valencia, 3-Eric Bailly, 12-Chris Smalling, 5-Marcos Rojo, 21-Ander Herrera, 6-Paul Pogba, 14-Jesse Lingard ( 19-Marcus Rashford 77'), 8-Juan Mata (16-Michael Carrick 46'), 11-Anthony Martial (27-Marouane Fellaini 90'), 9-Zlatan Ibrahimovic.

Southampton: 1-Fraser Forster, 2-Cedric Soares, 3-Maya Yoshida, 24-Jack Stephens, 21-Ryan Bertrand; 14-Oriol Romeu, 8-Steven Davis (9-Jay Rodriguez 90'), 16-James Ward-Prowse; 11-Dusan Tadic (19-Sofiane Boufal 77'), 22-Nathan Redmond, 20-Manolo Gabbiadini (7-Shane Long 83').