Liputan6.com, Milan - AC Milan dilaporkan akan belanja besar-besaran setelah berganti kepemilikan klub. Di tangan Sino Europe Sports, Rossoneri sudah menyiapkan dana besar untuk memboyong gelandang kreatif Chelsea Cesc Fabregas.
Dilansir dari Telegraph, pada Selasa (28/2/2017) sore, Milan siap menawar 27 juta pound sterling atau Rp 397 miliar. Angka ini sama dengan mahar Chelsea kepada Barcelona pada 2014 lalu.
Baca Juga
Pada Januari 2017 Fabregas sebetulnya punya banyak kesempatan untuk meninggalkan London. Namun dia menegaskan keinginannya untuk bertahan di klub hingga musim panas ini setelah kemenangan The Blues atas Swansea.
Di sisi lain, AC Milan kini punya keberanian untuk belanja pemain mahal setelah investor baru masuk. Bukan hanya Fabregas, nama-nama pemain yang telah didiskusikan antara lain Franck Kessié (Atalanta), Federico Bernardeschi (Fiorentina), Keita Baldé Diao (Lazio) sampai Alexis Sanchez (Arsenal).
Media lokal Gazzetta dello Sports juga mengklaim Diavolo akan mengikat kiper Gianluigi Donnarumma dengan kontrak jangka panjang. Pemain yang baru berulang tahun ke-18 teresebut menjadi fenomena di sepak bola Eropa lantaran penampilan gemilangnya bersama AC Milan di usia yang sangat muda.
Donnarumma kerap dikaitkan dengan beberapa klub elit semisal Manchester United dan Real Madrid. Selain Gigio--panggilan sang pemain, Suso dan Mattia de Sciglio juga bakal disodori kontrak baru.
Advertisement