Liputan6.com, Bandung - Vladimir Vujovic menyemangati rekan-rekannya. Menurut dia, Persib Bandung masih punya peluang lolos ke babak final Piala Presiden.
Maung Bandung --julukan Persib-- kalah 1-2 dari Pusamania Borneo FC (PBFC) di Stadion Segiri, Samarinda pada leg kedua Piala Presiden. Meski tertinggal satu gol, Vujovic yakin, Persib bisa tampil di Stadion Pakansari, Bogor.
Baca Juga
"Kami masih punya peluang, satu gol tandang di Segiri menjadi modal penting. Saya yakin kami yang akan ke final," katanya, seperti dilansir dari situs resmi klub.
Pemain asal Montenegro itu mengatakan kalau pemain Persib tampil di bawah performa terbaiknya pada leg pertama. Vujovic menegaskan kalau Maung Bandung bisa membalas kekalahan di Segiri.
"Jangan menyerah, masih ada kesempatan. Bobotoh juga akan total mendukung kami di Bandung," kata Vujovic mengatakan.
Pada babak semifinal Piala Presiden, gol tandang sangat berpengaruh. Bila pertandingan berakhir imbang, maka gol tandang bakal menjadi penentu kemenangan.
Untuk lolos ke partai final, Persib harus meraih kemenangan minimal 1-0 atas PBFC di Stadion Si Jalak Harupat pada leg kedua semifinal Piala Presiden, Minggu (5/3/2017).
Advertisement