Liputan6.com, Jakarta - Pembalap Reale Esponsorama Racing, Loriz Baz mengaku siap bersaing di MotoGP 2017, meski dirinya mendapat motor lawas. Untuk tahun ini, Baz bakal menunggangi Desmosedici GP15, bukan motor baru keluaran Ducati.
Meski terbilang motor lawas, Baz merasa seperti naik kelas. Sebab, di MotoGP 2016, motor yang ditungganginya adalah Desmosedici GP14.
Baca Juga
"Saya merasa cukup berbeda dengan Desmosedici dibandingkan yang sebelumnya. Mesinnya lebih kuat. Saya tahu, kalau ini motor dua tahun lalu, tapi Hector Barbera (rekan setimnya) saja bisa mendapat hasil yang lebih baik, pada musim lalu," kata Baz, dikutip dari GP One.
Menggunakan motor lama tak membuat Baz gentar. Pembalap berusia 24 tahun tersebut optimistis bisa membuat kejutan. Bahkan, Baz menegaskan, dirinya bisa bersaing dengan tiga tim papan tengah.
"Untuk MotoGP 2017, saya bisa bertempur dengan Aprilia, Tech 3 dan KTM. Saya bisa mengambil keuntungan sangat kondisi lintasan sedang basah. Saya akan membalap dengan memaksimalkan kesempatan," ujarnya.
Advertisement
Kejutan MotoGP
Mendapat kesempatan kedua dari tim, Baz berjanji bakal memperbaiki kinerjanya di MotoGP. Pada musim lalu, Baz berada di urutan ke-20 dengan mengemas 35 poin.
"Saya berpikir kalau tim ini bakal memiliki musim yang bagus. Tapi, saya tidak berpikir ada banyak pembalap yang bisa menjadi pemenang, seperti tahun lalu," ucapnya.
Baz juga memprediksi bakal ada banyak hal menarik di MotoGP tahun ini. "Tapi saya rasa bakal ada kejutan untuk MotoGP 2017. Kejutan itu bakal dibuat oleh Maverick Vinales yang bergabung dengan Yamaha dan Jorge Lorenzo bersama Ducati," kata Baz mengakhiri.
Advertisement