Sukses

Hari Kedua Tes MotoGP Qatar Bikin Lorenzo Kecewa

Lorenzo mengungkapkan alasannya tidak bisa tampil maksimal.

Liputan6.com, Losail - Tes pramusim di Sirkuit Losail meninggalkan kesan yang kurang mengesankan buat Jorge Lorenzo. Pada hari kedua pengujian, pembalap anyar Ducati itu hanya mencatatkan waktu 1 menit 55,344 detik atau lebih lambat 0,889 detik dari Maverick Vinales yang tampil sebagai yang tercepat.

Ternyata Lorenzo mengungkapkan alasannya tidak bisa tampil maksimal. Ia menyalahkan pemilihan ban yang dianggapnya tidak cocok.

"Tidak mudah untuk menarik kesimpulan dari hari ini. Karena saya adalah salah satu dari beberapa pembalap yang tidak menggunakan ban lunak. Jika saya memilih ban itu maka saya mungkin dapat membuat peningkatan yang signifikan pada waktu saya," ucap Lorenzo seperti dikutip laman resmi Ducati.

Meskipun agak sedikit kecewa, namun juara dunia tiga kali di kelas utama MotoGP merasa puas dengan apa yang dicapainya pada tes pramusim kedua ini. Menurutnya, kecepatan motor Desmocedici GP17 mengalami peningkatan.

"Bagaimanapun salah satu hal positif dari sesi ini adalah bahwa kami telah lebih cepat tiga persepuluh detik ketimbang hari pertama. Mengenai pengaturan, hari ini kami tidak mencoba sesuatu yang penting, tapi kami masih memiliki beberapa hal yang direncanakan yang kami akan menguji besok," ujar Lorenzo.

"Secara umum saya cukup puas dengan kemajuan kecil ini. Besok kami akan mencoba dan mendapatkan yang terbaik dari ban lunak untuk memperbaiki waktu kita," Lorenzo mengakhiri.

(David Permana)