Liputan6.com, Bogor - Para pemain muda unjuk gigi selama Piala Presiden 2017. Penyelenggara pun menyiapkan penghargaan untuk pemain muda terbaik di Piala Presiden 2017.
Terdapat lima pemain muda yang masuk dalam nominasi. Arema FC dan Persib Bandung menjadi dua klub penyumbang pemain muda terbanyak dalam daftar nominasi.
Baca Juga
Tim Singo Edan dan tim Maung Bandung sama-sama menyumbang dua pemain dalam nominasi pemain muda terbaik Piala Presiden 2017. Dari kubu Arema terdapat nama Hanif Sjahbandi dan Bagas Adi Nugroho.
Sementara Persib menyumbang dua wonderkid mereka, Febri Hariyadi dan Gian Zola Nasrulloh. Satu pemain lagi berasal dari Pusamania Borneo FC (PBFC), Terens Owang Puhiri.
Yang menarik, lima pemain muda yang masuk nominasi juga mengikuti seleksi timnas Indonesia U-22 asuhan Luis Milla. Mereka berpotensi masuk dalam proyeksi SEA Games 2017 dan Asian Games 2018.
Advertisement
Daftar Kandidat
Bagi pemain yang dinobatkan sebagai pemain muda terbaik Piala Presiden 2017 akan mendapat hadiah Rp 100 juta. Berikut nominasi pemain muda terbaik Piala Presiden 2017:
Pemain muda terbaik Piala Presiden 2017 akan menerima hadiah sebesar 100 juta Rupiah dari pihak panitia. Daftar Nominasi Pemain Muda Terbaik Piala Presiden 2017:
1. Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Arema FC)
2. Terens Priska Owang Puhiri (Pusamania Borneo FC)
3. Febri Hariyadi (Persib Bandung)
4. Gian Zola Nasrulloh (Persib Bandung)
5. Bagas Adi Nugroho (Arema FC)