Sukses

Gelandang Arema Adam Alis Jadi Pemain Terbaik Piala Presiden 2017

Penyerang Arema, Cristian Gonzales jadi pencetak gol terbanyak dengan 11 gol.

Liputan6.com, Bogor - Arema FC benar-benar berpesta di Piala Presiden 2017. Selain tampil menjadi juara usai mengalahkan Pusamania Borneo FC (PBFC) 5-1, dan menempatkan Cristian Gonzales sebagai pencetak gol terbanyak dengan 11 gol, mereka juga beroleh satu gelar lagi.

Gelandang andalan mereka, Adam Alis, terpilih sebagai Pemain Terbaik Piala Presiden 2017. Adam Alis menyingkirkan sembilan nominee lainnya, termasuk dua rekan seklubnya di Arema, Gonzales dan Esteban Vizcarra.

Adam Alis tampaknya memang pantas mendapat gelar yang terbaik. Pasalnya, kontribusinya cukup besar untuk membawa Arema menjadi yang terbaik di ajang Piala Presiden 2017.

Di laga final, lawan Pusamania Borneo FC, mantan pemain Persija Jakarta ini memegang peranan vital. Selain kerap ikut membantu serangan, Adam juga kerap ikut membantu pertahanan.

Adam Alis juga ikut menyumbang satu gol, saat Arema mengalahkan Sriwijaya FC di perempat final. Ketika itu, dia mencetak gol melalui tendangan bebas.

Sementara itu, gelandang muda Persib Bandung, Febri Hariyadi terpilih menjadi Pemain Muda Terbaik. Febri menyingkirkan empat nominee lainnya: Gian Zola Nasrullah, Hanif Syahbandi, Terens Puhiri, dan Bagas Adi Nugroho.

2 dari 2 halaman

Daftar Terbaik

Gelar Terbaik di Piala Presiden 2017

Pemain Terbaik: Adam Alis (Arema FC)
Pemain Muda Terbaik: Febri Hariyadi (Persib)
Suporter Terbak: Persib Bandung
Wasit Terbaik: Musthofa Umarella
Pencetak Gol Terbanyak: Cristian Gonzales (Arema FC), 11 Gol 
Tim Fair Play: Madura United

Video Terkini