Liputan6.com, Liverpool - Gelandang Liverpool, Emre Can membantah kontraknya tertunda karena uang. Sebaliknya, gelandang asal Jerman ini mengatakan negosiasi kontraknya berjalan lancar.
Baca Juga
"Saya membaca kalau ini adalah soal uang, tapi sebetulnya bukan. Tidak pernah soal uang. Pertemuan kami berjalan baik-baik saja dan saya senang di Liverpool," kata Emre Can seperti dilansir Sports Mole.
Can bergabung dari Bayer Leverkusen pada 2014. Kariernya sempat tersendat di musim 2015/16 karena masalah cedera.
Can terkena cedera ligamen saat Liverpool berhadapan dengan Borussia Dortmund di Perempat Final Liga Europa. Semula ia diprediksi absen hingga akhir musim, namun Can akhirnya bisa bermain di semifinal melawan Villarreal.
"Ini soal masa depan. Saya ingin bermain dengan bebas cedera. Pertemuannya berlangsung antara agen saya dan klub, tapi saya sangat senang di Liverpool. Di masa depan, saya bisa bermain di banyak musim bagi Liverpool," kata Can mengakhiri.
Menurut situs transfermakrt, Can masih memiliki kontrak dengan Liverpool hingga Juni 2018. Pemain berdarah Turki ini memiliki nilai transfer 15 juta euro atau Rp213 miliar.
Advertisement