Liputan6.com, Jakarta - Tidak ada perubahan dalam regulasi untuk pemain muda dan batas usia maksimal di Liga 1. Setiap klub di Liga 1 maksimal hanya boleh mengontrak dua pemain berusia 35 tahun ke atas.
Regulasi ini juga telah disepakati semua klub dan sudah diuji coba ketika Piala Presiden 2017. Selain itu, Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, menegaskan, klub Liga 1 juga wajib mendaftarkan pemain U-23 sebanyak lima pemain.
Baca Juga
Dari lima pemain U-23 yang wajib didaftarkan klub untuk Liga 1, tiga di antaranya harus diturunkan sejak menit pertama. Edy mengaku berkomitmen untuk memberikan para pemain muda kesempatan bermain di klub.
"Regulasi tidak ada perubahan. Klub tetap wajib memainkan pemain U-23 sejak awal. Lalu pemain di atas 35 tahun juga tetap saja dua tidak boleh lebih," kata Edy, kemarin (16/3/2017) di Makostrad, Jakarta.
Kompetisi Liga 1 dijadwalkan bakal dimulai pada 15 April 2017, sedangkan Liga 2 berlangsung satu pekan setelah kick-off Liga 1 yakni 23 April 2017. Perusahan ojek online bakal menjadi sponsor utama Liga 1.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) menjadi operator untuk kompetisi Liga 1 2017. Glenn Sugita ditunjuk menjadi Komisaris Utama PT LIB. Glenn tak lain merupakan Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), perusahaan yang menaungi Persib.
Advertisement