Sukses

Buffon Hampir Bergabung dengan Barcelona

Buffon sebenarnya hampir pindah ke Barcelona tahun 2001.

Liputan6.com, Turin- Kiper kawakan Italia, Gianluigi Buffon, ternyata pernah hampir bergabung dengan Barcelona pada tahun 2001 silam, sebelum ia bergabung dengan Juventus. Waktu itu, Parma dan Barcelona bahkan sudah mencapai kesepakatan untuk transfer Buffon.

Hal itu diungkapkan agen Buffon, Silvano Martina, dalam wawancara bersama TuttoJuve. Dikemukakannya, Buffon bisa saja bergabung dengan Blaugrana pada saat itu, namun ia akhirnya hengkang ke Juventus dengan nilai transfer 32 juta euro. 

"Ya, sudah hampir waktu itu. Sudah ada kesepakatan antara Parma dan Barcelona, tapi dia memilih Juventus," ucap Martina, seperti dilansir Football Italia.

Akhir pekan lalu, Buffon baru saja memecahkan rekor baru, sebagai pemain yang bermain dengan menit paling banyak untuk Juventus, yakni 39,711 menit. Catatan Buffon tersebut melampaui rekor sebelumnya yang telah berpuluh-puluh tahun dipegang oleh Giampiero Boniperti, yakni 39,680 menit.

Meski demikian, Buffon baru akan pensiun akhir musim depan.

"Dia memutuskan kapan waktunya tiba, sebagaimana seharusnya. Gigi (sapaan Buffon) melakukan apa yang selalu dia lakukan. Ada masa yang lama dimana dia membuat banyak penyelamatan dan masa dimana dia sedikit melakukan penyelamatan. Tetapi dia selalu fokus. Di luar itu, dia sosok yang berkarisma yang memberikan rasa aman," Martina melanjutkan.

Buffon sendiri menargetkan juara Liga Champions sebelum pensiun, gelar yang belum pernah ia rasakan sepanjang kariernya.

Adapun Juventus akan berhadapan dengan Barcelona di babak perempat final Liga Champions. Nyonya Tua akan bertindak sebagai tuan rumah lebih dahulu di leg pertama yang akan digelar 12 April mendatang. (Abul Muamar)

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • Buffon merupakan kapten kedua untuk klub Serie A Juventus dan bermain di Tim Nasional Italia.
    Buffon merupakan kapten kedua untuk klub Serie A Juventus dan bermain di Tim Nasional Italia.

    Gianluigi Buffon

Video Terkini