Sukses

AC Milan Dapat Kabar Buruk dari Laga Internasional

AC Milan akan ditinggal salah satu beknya selama beberapa saat.

Liputan6.com, Milan- AC Milan mendapat kabar buruk dari pertandingan internasional yang digelar akhir Maret ini. Pemain belakang Gustavo Gomez kembali dengan membawa cedera.

Pemain berusia 23 tahun tersebut mengalami masalah pada ototnya saat mengikuti pemusatan latihan untuk laga melawan Ekuador dan Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2018. 

Cedera Gomez cukup parah sehingga tim medis Paruguay memutuskan memulangkannya lebih awal ke Milan.

"Dia mengalami asalah otot. Dia harus menjalani MRI dan saya tidak dapat memberitahu Anda sejauh mana kondisi cederanya," ujar petinggi Federasi Sepak Bola Paraguay Federico Frutos seperti diberitakan Football Italia.

Cederanya Gomez akan membuat stok pemain belakang Milan menipis. Kondisi ini akan memusingkan pelatih Vincenzo Montella mengingat Milan sedang mengejar target lolos ke Liga Champions.

Saat ini AC Milan masih tertahan di posisi tujuh klasemen Serie A dengan 53 poin. Mereka tertinggal 10 angka dari Napoli yang berada di zona Liga Champions.