Sukses

Dele Alli, Kapten Masa Depan Timnas Inggris

Dele Alli tampil gemilang dalam dua musim terakhir bersama Tottenham Hotspur. Ia juga selalu bermain impresif ketika membela Timnas Inggris.

Liputan6.com, London - Gelandang Liverpool dan Tim Nasional Inggris Adam Lallana mengaku yakin Dele Alli bisa jadi kapten The Three Lions di masa depan. Lallana menilai Alli sangat kuat secara psikologis.

Dele Alli tampil gemilang dalam dua musim terakhir bersama Tottenham Hotspur. Ia juga selalu bermain impresif ketika membela Timnas Inggris.

"Alli pemain fantastis. Dia sudah menjadi pemain yang luar biasa untuk Inggris. Aku suka caranya bermain. Dia tidak takut apapun dan pemberani," kata Lallana seperti dilansir Soccerway.

"Tapi orang-orang harus tetap bersabar dengan dia. Dia masih muda dan bermain di atas usianya. Dia bahkan belum 21 tahun. Rasanya penting kita tidak terbawa dengan suasana."

"Semua pemain memiliki sikap berbeda, dan itulah sebabnya Alli unik dan punya bakat spesial. Aku pikir Alli adalah orang yang secara psikologis sangat kuat."

2 dari 2 halaman

Sempat Dikritik

Meski tampil gemilang, Alli sempat dikritik karena mendapat kartu merah saat melawan Gent di Liga Europa. Ia juga sudah lima kali mendapat kartu kuning musim ini.

"Dia masih muda, tapi Anda bisa melihanya jadi kapten Inggris di masa depan. Dia akan menjadi pemain top, dan ban kapten mungkin memberinya tanggung jawab. Alli masih tumbuh dan belajar, itulah sebabnya dia masih melakukan hal konyol. Memberinya ban kapten akan membantunya tumbuh lebih cepat."

"Aku tidak berpikir Dele Alli harus menjadi kapten sekarang, karena Gary Cahill adalah pilihan yang jelas untuk Piala Dunia berikutnya, tapi suatu hari aku bisa melihat itu benar-benar membantunya mengeluarkan kemampuan terbaik," Lallana menambahkan.

  • Dele Alli adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Tottenham Hotspur
    Dele Alli adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Tottenham Hotspur

    Dele Alli