Sukses

3 Pemain MU Ini Diminta Fans Hengkang Secepatnya

Berdasarkan survei yang diberikan kepada fans, satu dan tiga pemain itu harus meninggalkan MU musim panas ini.

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) masih berambisi untuk menambah amunisi baru. Manajer MU Jose Mourinho masih mencari pemain yang tepat untuk menyempurnakan timnya.

Seiring dengan pencarian ini, MU pun sepertinya ingin "membersihkan" skuatnya. Mereka berencana akan menjual beberapa pemainnya musim depan.

Beberapa nama yang kemungkinan akan didepak dari Old Traffrod mulai bermunculan. Bahkan, sejumlah pemain senior pun tak luput dari rencana ini.

Berdasarkan hasil survei dari suporter yang dilakukan Manchester Evening News ada tiga pemain yang harus segera didepak. Sebanyak 61 persen percaya satu dan tiga pemain itu harus meninggalkan MU musim panas ini.


2 dari 4 halaman

Wayne Rooney

Setengah dari penggemar Manchester United percaya kapten dan pencetak rekor gol terbanyak, Wayne Rooney, harus dijual musim panas ini.

Pemain berusia 31 tahun telah kehilangan tempatnya sebagai pemain utama di bawah Mourinho. Rooney hanya bertanding 19 kali musim ini.

Rooney banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Liga Super Cina. Namun, kabar lain menyebutkan Rooney lebih baik kembali ke klub Everton.

Rooney bergabung dengan MU dari Everton di musim 2004/05 dengan harga  25 juta pound sterling. Rooney langsung mencuri perhatian di laga debutnya, 28 September 2004 saat mencetak hattrick di laga MU Vs Fenerbahce di Liga Champions.

Sejak saat itu, Rooney jadi andalan di lini depan Setan Merah. Ia total telah tampil 549 kali dan membukukan 250 gol buat MU.

Namun, tampaknya beberapa fans tidak akan sedih melihat dia pergi setelah berada 13 musim bersama MU

3 dari 4 halaman

Matteo Darmian

Pemain lain yang menurut hasil survei harus dijual adalah Matteo Darmian. Sebanyak 29 persen suara fans menginginkan Darmian segera keluar dari MU.

Darmian sendiri sebenarnya sudah membulatkan tekad untuk pindah dari Old Trafford karena kecewa dicampakkan Mourinho musim ini. Darmian jadi penghuni abadi bangku cadangan MU karena kalah bersaing dengan Antonio Valencia.

Hubungan Mourinho dengan Darmian juga sudah memburuk. Kabarnya eks pemain Torino itu sudah tidak saling bertegur sapa dengan Mourinho.

Mourinho sepertinya sudah memberi "lampu hijau" kepada Matteo Darmian untuk meninggalkan klub. Bek asal Italia ini dikabarkan akan bergabung dengan Inter Milan.

Mourinho, seperti dilansir Football Italia, Jumat (21/10/2016), sudah menemukan pengganti Darmian. Pelatih asal Portugal ini, lebih menyukai pemain 18 tahun Timothy Fosu-Mensah.

4 dari 4 halaman

Marouane Fellaini

Marouane Fellaini menempati posisi ketiga dengan 14 persen suara menginginkan dia dijual. Meski Fellaini sudah menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun awal tahun ini.

Fellaini kurang mendapat jatah bermain di MU sejak diboyong dari Everton pada awal musim 2013/14. Sempat beredar kabar Fellaini akan hengkang ke Tingkok bergabung bersama klub Tianjin Quanjian. Namun sayangnya, transfer itu urung terlaksana. Harga mahal membuat Tianjin Quanjian batak merekrut pemain berusia 29 tahun tersebut.

Alasan lain Fellaini menolak bermain di Liga Tiongkok karena tim nasional. Dia sedang bersaing dengan gelandang AS Roma, Radja Nainggolan untuk mendapatkan satu tempat di skuat utama Timnas Belgia.