Sukses

Kecewa di Sevilla, Jorge Sampaoli Segera ke Barcelona?

Sampaoli juga sempat dilaporkan memiliki mimpi untuk melatih Lionel Messi yang notabene bintang Barcelona.

Liputan6.com, Sevilla - Tanda-tanda kepergian Jorge Sampaoli ke Barcelona semakin terlihat. Hal itu terungkap setelah Sampaoli menyatakan kekecewaannya atas keputusan manajemen yang membiarkan Monchi meninggalkan jabatannya sebagai direktur olahraga.

Seperti diketahui, Sampaoli sudah sejak lama digadang-gadang menjadi calon pengganti Luis Enrique di Barcelona. Memang belum ada pembicaraan serius antara kedua pihak. Namun, media-media masih santer melaporkan rencana Barca tersebut.

Kepergian Monchi pun disinyalir menjadi alasan tepat bagi Sampaoli untuk segera ke Camp Nou. Selain itu, ia juga dilaporkan menjadi salah satu calon pelatih timnas Argentina. Jelang laga melawan Sporting Gijon, Sampaoli pun angkat bicara mengenai hal itu.

"Ini tidak adil bagi semua orang. Masih ada pelatih (di Argentina) dan mereka dalam waktu yang sulit. Saya tak berbicara dengan siapa pun di Argentina. Saya sudah berbicara dengan presiden soal kepergian Monchi. Sekarang Anda akan melihat apakah saya bisa menjalankan proyek atau tidak," kata Sampaoli seperti dikutip Soccerway.

Sebelumnya, pelatih asal Chile tersebut sempat dilaporkan menolak tawaran Barcelona. Namun, ia langsung berubah pikiran menyusul tersingkirnya Los Rojiblancos di perdelapan final Liga Champions 2016/2017.

Salah satu media Spanyol, Marca, pun sempat melakukan polling yang melibatkan suporter Barcelona, Cules, mengenai siapa sosok yang mereka idam-idamkan. Ternyata dalam jajak pendapat yang melibatkan 40.000 orang tersebut menempatkan nama Sampaoli di urutan teratas.