Sukses

Conte Sulit Jelaskan Penyebab Kekalahan Chelsea atas Palace

Chelsea dipaksa menyerah 1-2 dari tim papan bawah Crystal Palace.

Liputan6.com, Jakarta Kekalahan memalukan dialami Chelsea saat menjamu Cristal Palace, akhir pekan lalu. Sempat unggul lewat gol cepat Cesc Fabregas, Persib akhirnya menyerah 1-2 dari tamunya.

Akibat kekalahan ini, Manajer Chelsea, Antonio Conte mengaku kesulitan berhadapan dengan wartawan. Banyaknya peluang yang diciptakan Hazard dan kawan-kawan yang berakhir sia-sia, diakui menjadi penyebab sulit memberi penjelasan atas hasil buruk yang diraih pasukannya.

"Sabtu (kemarin) jelas bukan hari kami karena kami menciptakan banyak peluang mencetak gol dan kami mendominasi permainan. Dan ketika Anda kalah di permainan seperti itu, yang ada di pikiran Anda adalah berusaha menjawab banyak pertanyaan tapi sangat sulit menemukan jawaban yang tepat atas hasil ini," kata Conte dilansir situs resmi tim.

Mantan pelatih Juvetus itu menambahkan, dalam laga tersebut, anak-anak asuhnya sejatinya sudah menunjukan permainan yang bagus. Namun sayang, performa apik yang diperlihatkan Costa dan kawan-kawan itu, tidak bisa membantu The Blues untuk terhindar dari kekalahan.

Kendati begitu, manajer asal Italia itu enggan menganggap timnya dalam keadaan tidak beruntung. "Performa kami bagus. Tapi aku tak ingin menggunakan istilah tidak beruntung, karena aku tak suka istilah itu. Kurasa setidaknya kami layak memperoleh hasil imbang. Tapi aku sangat mengenal sepakbola dan terkadang ini bisa terjadi di laga seperti ini," jelas Conte.

(Inov Nastora)

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Manajer dan mantan pemain sepak bola asal Italia
    Manajer dan mantan pemain sepak bola asal Italia

    Antonio Conte

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris