Liputan6.com, Leicester - Diego Simeone menyebut timnya, Atletico Madrid sudah pantas disejajarkan dengan tiga kesebelasan terhebat dunia saat ini, Real Madrid, Barcelona, dan Bayern Munchen. Meski, Atletico tidak memiliki kekuatan finansial dibandingkan ketiganya.
Los Rojiblancos --julukan Atletico Madrid-- baru saja memastikan satu tiket di babak semifinal Liga Champions musim 2016/17. Atletico lolos setelah menang agregat 2-1 dari Leicester City di King Power Stadium, Selasa (18/4/2017).
Baca Juga
"Ketika Anda berbicara tim hebat di Eropa, Anda harus mengesampingkan faktor ekonomi dan keuangan. Kalau mengedepankan hal itu, tim hebatnya pasti Bayern Munchen, Barcelona, dan Real Madrid," ucap Simeone, dikutip dari Goal.
"Namun dari sudut pandang olagraga, kami juga sangat kompetitif dan pantas disejajarkan. Ketika saya mengatakan Atletico Madrid bukan tim terbaik, maksudnya itu bukan dalam arti olahraga, melainkan finansial," katanya menambahkan,
Simeone juga mengungkapkan rahasia dibalik kesuksesan Atletico menyingkirkan Leicester City, juara Liga Inggris musim lalu. Sepanjang pertandingan, The Foxes --sebutan Leicester-- mendominasi permainan dengan menguasai ball possession hingga 55 persen.
"Leicester melakukannya dengan sangat luar biasa. Mereka banyak menekan di sisi sayap. Leonardo Ulloa melakukan banyak pekerjaan di daerah itu," kata pelatih asal Argentina tersebut.
"Namun, pertahanan Atletico Madrid lebih efektif. Kami bisa mengadang ancaman Leicester City sepanjang babak kedua," ujar Simeone mengakhiri.
Advertisement