Sukses

Berlatih dengan Mata Merah, Maitimo Antusias Debut Bersama Persib

Maitimo absen pada laga pertama Persib melawan Arema FC, Sabtu (15/4/2017).

Liputan6.com, Bogor - Gelandang Persib Bandung Raphael Maitimo antusias menyambut duel melawan PS TNI di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (22/4/2017) malam WIB. Meski masih terkena iritasi mata, pemain berusia 33 tahun tersebut siap jika dipercaya bermain.

Semangat Maitimo terlihat pada latihan Persib selama dua hari terakhir di Bogor. Meski matanya masih merah, dia tetap serius menjalani program.

"Saya bangga kalau bisa memperkuat tim lawan PS TNI. Ini akan menjadi debut saya di liga. Saya akan berikan kemampuan terbaik saya untuk Persib," harap Maitimo, dilansir situs resmi klub.

Persib mendatangkan Maitimo dengan status bebas transfer untuk musim ini. Namun, akibat penyakit yang dideritanya, mantan penggawa Mitra Kukar, Sriwijaya FC, Persija Jakarta, dan Arema tersebut absen pada laga pembuka Liga 1 2017.

Tanpanya, Persib harus puas bermain 0-0 melawan Arema di Stadion Bandung Gelora Lautan Api, Sabtu (15/4/2017). Ketidakhadirannya disinyalir sebagai salah satu alasan mengapa Maung Bandung gagal menciptakan gol.