Sukses

2 Pemain MU Cedera, Mourinho: Itu Pukulan Telak

Kedua pemain itu mengalami cedera saat MU menghadapi Anderlecht di Old Trafford tengah pekan lalu dalam lanjutan Liga Europa.

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Jose Mourinho sedih dengan cedera yang dialami dua pemainnya, Zlatan Ibrahimovic dan Marcos Rojo. Menurutnya, itu pukulan telak untuk MU.

Kedua pemain itu mengalami cedera saat MU menghadapi Anderlecht di Old Trafford tengah pekan lalu dalam lanjutan Liga Europa. Ibrahimovic mengalami cedera ligamen, sedangkan Rojo bermasalah dengan lututnya.

Cedera itu membuat mereka harus absen hingga akhir musim ini. Mourinho pun terlihat sedih.

"Itu merupakan pukulan besar. Kami sangat sedih untuk kondisi mereka. Mereka jauh lebih penting," kata Mourinho, dikutip dari Sports Mole.

"Cedera mereka sangat parah. Tidak ada pemain kami yang pantas mengalami cedera. Dua kasus ini lebih menyedihkan, terlebih lagi untuk Ibrahimovic di akhir-akhir kariernya, ini sulit," ucapnya.

Manajer asal Portugal itu mengakui kehilangan sosok penting di lini  pertahanan MU setelah Rojo mengalami cedera. "Dia sedang berada dalam momen terbaik. Bahkan, sangat baik buat kami," ujar Mourinho mengakhiri.

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • MU