Liputan6.com, Jakarta Semen Padang akan berhadapan dengan tuan rumah Bali United pada laga lanjutan Liga 1, Kamis (4/5/2017). Menghadapi tuan rumah dengan dukungan suporter, Kabau Sirah tetap bertekad mengusung tiga poin.
Pelatih Semen Padang, Nilmaizar mengaku sudah mempersiapkan anak asuhnya untuk mempermalukan Serdadu Tridatu di hadapan publiknya sendiri.
Advertisement
Baca Juga
Salah satu yang disoroti mantan arsitek Timnas Indonesia itu adalah pemain berstatus marquee player milik Bali United, Nick van Der Velden.
Â
Pemain asal Belanda itu dinilai Nilmaizar bermain bagus saat klub kebanggaan publik Bali itu membungkam Persela Lamongan.‎ Karena itu, Nilmaizar berharap Semen Padang dapat mematikan kreasi bola yang selalu dialiri pemain jebolan akademi Ajax Amsterdam tersebut.
Â
"Saya lihat permainan Velden, dia masuk di babak kedua. Sebagai marquee player dia bagus, sangat atraktif, punya skill bagus dan dia cukup menjanjikan untuk Bali. Mudah-mudahan kita bisa mematikan pergerakan dia besok," kata Nilmaizar di Kuta, Rabu (3/4/2017).
Â
Nilmaizar mengakui, sejak Velden dimasukkan di babak kedua, terjadi perubahan permainan Bali United. "Sejak dia masuk ada perubahan komposisi tim," ujarnya.
Â
Selain Velden, Nilmaizar juga memperhatikan secara khusus pergerakan Irfan Bachdim dan I Gede Sukadana. Menurut Nilmaizar, kedua pemain itu telah menjadi roh permainan tim.
Â
"Mereka itu kan rohnya tim. Mereka kunci tim. Kalau mereka tidak main, saya tidak bilang keberuntungan buat kami, tapi itu resiko dari sebuah tim. Tapi yang terpenting bagi saya konsentrasi ke tim saja," ucap Nilmaizar.
Â
Sementara itu, penggawa Semen Padang, Adi Nugroho mengaku akan berusaha keras membawa pulang poin dari lawatannya ke Bali. "Kami datang jauh-jauh ke sini untuk merebut poin. Optimistis tiga poin dapat kita bawa pulang," katanya. (Dewi Divianta)
Â