Sukses

Klasemen Liga Inggris: City Menjauh dari MU

City kini unggul empat poin dari MU di klasemen Liga Inggris.

Liputan6.com, Jakarta Manchester City berhasil menjauh dari kejaran Manchester United di klasemen Liga Inggris. City pada Sabtu (6/5/2017) menang telak lima gol tanpa balas atas Crystal Palace.  

Tambahan tiga angka tersebut membuat City naik ke posisi tiga menggeser Liverpool. The Citizens mengoleksi 69 poin, unggul selisih gol saja dari Liverpool yang melorot ke posisi empat klasemen Liga Inggris.

City unggul empat poin dari MU yang berada di posisi lima. MU baru akan bertanding nanti malam melawan peringkat enam Arsenal di Emirates Stadium.

Sementara itu juara bertahan Leicester City naik ke urutan sembilan dengan 43 angka. Leicester menang telak 3-0 atas Watford. Berkat kemenangan tersebut Leicester memastikan diri lolos dari jeratan degradasi.

Klasemen Liga Inggris (Soccerway)

Video Terkini