Sukses

Mourinho Bocorkan Susunan Tim MU Lawan Celta Vigo

Mourinho telah mengisyaratkan tim yang akan dipilihnya untuk menghadapi Celta Vigo.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) dipermalukan Arsenal 0-2 dalam laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (7/5/2017). Ini merupakan kekalahan pertama MU dalam 25 laga terakhir di Liga Inggris. Selain itu ini juga kekalahan perdana Mourinho di tangan Arsene Wenger.

Usai menghadapi Arsenal, MU kembali harus melakoni laga penting. Mereka akan menyambut tim La Liga Celta Vigo di Old Trafford, Kamis malam (11/5/2017), di laga semifinal leg kedua.

MU harus memenangkan pertandingan ini jika ingin masuk final Liga Europa. Sbelumnya, pada pertandingan pertama MU menang 1-0 atas Vigo.

Jelang pertandingan kontra Vigo, Mourinho mengisyaratkan akan menurunkan 11 pemain yang sama seperti saat melawan Arsenal.

"Mereka sudah memberi segalanya, mereka bermain bagus dan sangat bagus. Karena itu mereka siap bermain untuk pertandingan Kamis nanti," kata Mourinho.

Namun, Mourinho menyebut mungkin ada tiga perubahan posisi pemain. MU sudah memiliki tiga hari untuk beristirahat, dan nantinya siap untuk mengikuti pertandingan yang sangat penting.

"[Henrikh] Mkhitaryan, [Matteo] Darmian dan [Ander] Herrera., saya katakan kepada mereka sebelum pertandingan, jadi saya juga berada di posisi di mana alih-alih membuat perubahan untuk memperbaiki tim saya, perubahan saya adalah memberi istirahat," kata Mourinho.

2 dari 2 halaman

Hasil Kerja Keras

Pada laga pertama menghadapi Celta Vigo, Mourinho harus berpikir ekstra keras. Sebab sejumlah pemain andalannya, termasuk Zlatan Ibrahimovic tidak bisa tampil. Absennya Ibra juga membuat Marcus Rashford kebagian peran mengeksekusi tendangan bebas.

"Zlatan (Ibrahimovic) tidak di sini. Posisi tendangan bebas bukan favorit Paul Pogba, jadi dia mengambilnya," kata Mourinho.

"Itu tendangan bebas yang luar biasa sebab bola mengalir sangat cepat. Kiper sempat melakukan pergerakan, namun dengan kecepatan seperti itu mustahil membendungnya. Tendangan bebas bagus dan kiper mereka tidak bisa berbuat banyak."

Seperti diketahui, gol Rashford ke gawang Celta Vigo menjadi penentu kemenangan MU. Menurut Mourinho, gol yang bersarang ke gawang Sergio Alvarez tersebut merupakan buah dari kerja keras Rashford selama latihan.