Liputan6.com, Jakarta - Artikel mengenai Ezra Walian resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) mendapat banyak atensi dari pembaca kanal Bola Liputan6.com hingga Jumat (19/5/2017) pagi WIB.
Baca Juga
Bersama sang ayah, Glen, Ezra Walian mengambil sumpah di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM, Jakarta Timur. Pria berusia 19 tahun itu mengaku sangat bangga bisa menjadi WNI.
Selain mengenai Ezra ada artikel lainnya yang mencuri perhatian. Berikut top 10 berita bola:
1. Resmi Jadi WNI, Ini Target Ezra Walian Bersama Timnas
Ezra Walian resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) usai pengambilan sumpah, Kamis (18/5/2017). Tanpa berbasa-basi, ia langsung bicara soal target bersama timnas Indonesia.
"Target saya, Anda tahu, untuk menjadi juara dan saya akan melakukan yang terbaik. Saya juga berharap agar skuat bisa mencapai tujuan dan mempersembahkan trofi untuk Indonesia," katanya. Baca selengkapnya di sini.
2. Ronaldo 2 Gol, Madrid Gusur Barcelona di Puncak Klasemen
Advertisement
Real Madrid menggusur rival abadinya Barcelona dari puncak klasemen sementara. Ini setelah Madrid menang telak 4-1 atas Celta Vigo dalam laga lanjutan La Liga di Estadio Municipal de Balaidos, Kamis dini hari WIB (18/5/2017).
Bintang Madrid Cristiano Ronaldo bermain gemilang pada laga ini. Pemain asal Portugal tersebut mencetak dua gol. Sedangkan dua gol Madrid lainnya dicetak Karim Benzema dan Toni Kroos. Baca selengkapnya di sini.
3. Tekuk Vigo, Ronaldo Pencetak Gol Terbanyak di Liga Top Eropa
Cristiano Ronaldo telah melampaui catatan Jimmy Greaves sebagai pemain paling produktif di 5 liga top Eropa. Itu setelah Ronaldo mencetak gol ke 367 dalam pertandingan Real Madrid melawan Celta Vigo.
Ronaldo saat ini mampu mensejajarkan posisinya dengan Greaves, yang sudah menorehkan 366 gol di liga elite Eropa. Baca selengkapnya di sini.
Daftar Lengkap Top 10
4. Bintang Madrid Beri Sinyal Bakal Gabung MU?
5. 3 Alasan Ronaldo dan Messi Melempem Musim Depan
6. MotoGP: Pedrosa Lebih Khawatir Perubahan Cuaca di Le Mans
7. Irfan Bachdim Sebut Bepe Ancaman Terbesar dari Persija
8. 5 Tim Eropa Termahal di 2017, Barcelona Tidak Termasuk
9. Ini Dia Pemain-pemain yang Masuk All-NBA First Team
10. Van Dijk Berpeluang Pecahkan Rekor Transfer
Advertisement