Sukses

Berkat Lazio, AC Milan Berpeluang Tampil di Liga Europa

AC Milan kini berada di posisi keenam klasemen sementara Liga Italia.

Liputan6.com, Milan - AC Milan masih berpeluang tampil di Liga Europa musim depan. Rossoneri beruntung lantaran masih ada sisa satu jatah dari pemenang Coppa Italia.

Lazio, sebagai finalis Coppa Italia, dipastikan lolos ke Liga Europa musim depan. Hal itu karena Lazio berhasil mengamankan peringkat keempat klasemen.

Dengan demikian, jatah satu tempat lagi bagi wakil Italia di Liga Europa masih tersedia. AC Milan tentu wajib memperjuangannya bila ingin bermain di kompetisi tersebut.

Namun, I Rossoneri harus tetap waspada. Sebab, Fiorentina dan Inter Milan masih bisa menyalip.

Hingga Liga Italia menyisakan dua pertandingan, AC Milan masih terpaku di peringkat keenam dengan 60 poin. Mereka hanya terpaut satu poin dari Fiorentina di peringkat ketujuh dan empat poin dari Inter Milan di peringkat kedelapan.

AC Milan belum lama ini juga merilis kostum baru untuk musim 2017/2018. Kostum terbaru mereka untuk musim depan memiliki desain menyerupai kostum mereka di era 1990-an.

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.

    AC Milan

  • Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016
    Serie-A adalah kasta tertinggi liga sepakbola di Italia yang dimulai pada Agustus 2016

    Liga Italia

  • Milan adalah ibukota dari negara Italia, dengan populasi keempat terbanyak di Eropa.
    Milan adalah ibukota dari negara Italia, dengan populasi keempat terbanyak di Eropa.

    Milan

  • Sebuah perkumpulan olahraga profesional Italia yang berbasis di Roma, Italia, terkenal dengan cabang sepak bolanya
    Sebuah perkumpulan olahraga profesional Italia yang berbasis di Roma, Italia, terkenal dengan cabang sepak bolanya

    Lazio