Sukses

Arsenal Klub Terhebat Sepanjang Sejarah di Piala FA

Arsenal sudah 13 kali menjadi juara Piala FA.

Liputan6.com, London-- Arsenal merebut trofi Piala FA 2016/2017. Meriam London mengamankan gelar ke-13 di Piala FA berkat kemenangan 2-1 atas 10 pemain Chelsea di Stadion Wembley, London, Sabtu (27/5/2017).

Gol penentu kemenangan Arsenal pada laga tersebut dicetak Aaron Ramsey pada menit ke-79. Gol tersebut membuat Arsenal mengakhiri laga dengan skor 2-1. 

Keberhasilan Arsenal menjuarai gelar Piala FA seakan menjadi penawar kekecewaan suporter atas pencapaian klub pada beberapa musim terakhir. Pada musim 2017-18, Arsenal dipastikan tidak akan tampil di Liga Champions setelah hanya menempati peringkat kelima dalam klasemen akhir Premier League 2016-17.

Gelar Piala FA pada musim 2016-17 menjadikan Arsenal sebagai klub tersukses pada ajang tersebut. Selama tampil di Piala FA, The Gunners sudah mengoleksi 13 gelar.

Manajer Arsenal yang posisinya sedang berada di ujung tanduk, menyatakan puas dengan perfoma yang ditunjukkan anak asuhnya pada laga melawan Chelsea.

"Kami memperlihatkan penampilan yang istimewa sejak menit awal pertandingan. Arsenal telah menderita sepanjang musim 2016-17, lalu mereka merespons kondisi tersebut secara positif pada laga melawan Chelsea."

"Saya telah mengatakan sebelumnya kalau tim ini bisa menjadi juara jika mendapatkan dua tambahan pemain hebat. Mereka memiliki potensi yang luar biasa karena memainkan sepak bola yang indah."

"Saya bangga telah meraih tujuh gelar di ajang Piala FA," ujar Wenger.

Gelar Piala FA pada musim 2016-17 merupakan gelar ke-13 sepanjang keikutsertaan Arsenal di ajang tersebut. Jumlah tersebut merupakan rekor di Inggris.

Di tempat kedua ada Manchester United yang telah mengoleksi 12 gelar.

(Artikel asli ditulis Aditya Wicaksono/diedit Aditya Wicaksono/Bola.com)


Â