Sukses

Bus Mewah Persib Diluncurkan, Pemain Diminta Bangkit

Pelatih Persib berharap hadirnya fasilitas dari manajemen membuat motivasi pemain bang

Liputan6.com, Bandung - Skuat Persib Bandung mendapat armada mewah dari manajemen berupa bus mahal dengan fasilitas lengkap. Kabarnya harga bus itu, ditaksir mencapai miliaran rupiah.

Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman mengatakan hadirnya fasilitas dari manajemen membuat anak asuhnya semakin termotivasi untuk segera bangkit.

Seperti diketahui, skuat Persib Bandung sedang berada dalam tren buruk bahkan dari tiga pertandingan terakhir hanya sanggup mendapat dua poin dari sembilan angka maksimal dan membuat posisi di klasemen Liga 1 turun drastis menjadi peringkat ke-8.

"Terima kasih kepada manajemen yang sudah beri fasilitas terbaik buat pemain, ini pastinya membuat kami semakin nyaman dalam menjalani latihan."

"Harapannya dengan adanya bus baru menjadi motivasi baru sehingga penampilang yang belum baik sampai hari ini bisa membaik dengan segera," ucap dia, Jumat (2/6/2017).

Sementara itu manajer Persib, Umuh Muchtar, menjelaskan meski tidak dalam momen yang tepat, dikenalkannya bus Persib kepada publik diharapkan bisa memberikan keberkahan dan momentum kebangkitan.

"Sebetulnya waktunya tidak bagus tapi mudah-mudahan dengan bus baru bisa menjadi kebaikan dan memberikan motivasi karena perjalanan masih panjang dan bisa memberikan kemenangan," jelasnya.