Liputan6.com, London - Rafael Nadal mengundurkan diri dari Aegon Championships. Dia ingin mengistirahatkan tubuh agar dalam kondisi maksimal pada Wimbledon.
Nadal merasa perlu melakukannya setelah tampil habis-habisan saat memenangkan Prancis Terbuka untuk ke-10 sepanjang kariernya.
Advertisement
Baca Juga
"Saya mencintai Aegon Championships. Saya jadi juara tahun 2008. Turnamen itu juga membawa dampak baik. Saya selalu masuk final Wimbledon setaip kali bermain di sana," ungkap Nadal, dilansir Daily Mail.
"Namun, pada usia 31 tahun, saya merasa perlu rehat sejenak. Setelah berkonsultasi dengan tim medis, saya mesti jeda jika mau siap menghadapi Wimbledon," sambungnya.
Meski menjuarai Prancis Terbuka, Nadal diprediksi kesulitan menghadapi permainan cepat lapangan rumput. Dia tidak pernah melangkah ke babak keempat Wimbledon sejak 2011.
Saksikan video menarik di bawah ini: