Sukses

Ogah Tambah Biaya, AC Milan Menyerah Kejar Biglia?

AC Milan kini mencari sosok pengganti jika gagal mendatangkan Biglia.

Liputan6.com, Milan - Harapan suporter AC Milan melihat Lucas Biglia berseragam tim kebanggaan mereka tampaknya akan sulit terwujud. Kabarnya, I Rossoneri mulai tak terlalu lagi bernafsu mendapatkan Biglia.

Sebelumnya, AC Milan dilaporkan tinggal selangkah lagi menyelesaikan transfer Biglia dari Lazio di musim panas ini. Kabar itu muncul setelah Milan menyepakati harga yang dipasang kubu Lazio untuk Biglia, yakni 25 juta euro (Rp 363 miliar).

Namun, laporan terkini, seperti dilansir Football Italia, justru menyebut Milan enggan memenuhi tuntutan soal biaya itu. Mereka tak ingin mengeluarkan biaya lebih dari 20 juta euro (Rp 292 miliar). Kini, proses itu tinggal berdasarkan pada keputusan Lazio soal harga.

Jika Lazio menolak, Milan pun telah menyiapkan sosok yang dijadikan sebagai alternatif. Ia adalah Grzegorz Krychowiak dari Paris Saint-Germain. Soal harga, gelandang berusia 27 tahun itu tampaknya jauh lebih murah ketimbang Biglia.

Sejauh ini, tim besutan Vincenzo Montella itu sudah mendapatkan empat nama di bursa transfer musim panas ini. Mereka adalah Franck Kessie, Andre Silva, Ricardo Rodriguez, dan Mateo Musacchi. Biaya yang dikeluarkan I Rossoneri untuk keempat pemain itu mencapai 72 juta euro atau Rp 1 triliun.

Namun, kedatangan empat pemain itu tak membuat AC Milan mulai pasif di bursa transfer. Masih ada banyak nama yang tengah diusahakan mereka. Salah satunya adalah bek kanan Atalanta, Andrea Conti.

Saksikan video menarik berikut: