Sukses

NBA: LeBron James Pindah ke Los Angeles?

LeBron diduga ingin pindah ke Los Angeles tahun 2018 nanti.

Liputan6.com, Cleveland- Rumor kepindahan bintang Cleveland Cavaliers LeBron James ke Los Angeles Lakers atau Los Angeles Clippers semakin berhembus kencang. LeBron konon akan pindah ke Los Angeles pada NBA 2018/2019.

Sebelumnya banyak pengamat NBA memperkirakan LeBron akan meninggalkan Cavaliers tahun 2018 saat berstatus free agent. LeBron diduga akan mencoba peruntungan pindah ke Wilayah Barat. 

Clippers dan Lakers menjadi dua klub yang paling mungkin menjadi klub berikutnya LeBron. Mantan pemain Miami Heat itu diperkirakan ingin tinggal di Los Angeles untuk kepentingan bisnis.

Dengan tinggal di LA, LeBron akan semakin dekat dengan kantor pusat perusahaan apparel, Nike. Dia juga bisa lebih mudah mengelola bisnis Blaze Pizza. Kantor utama Blaze Pizza berada di dekat LA. LeBron juga bisa semakin mendapat sorotan dengan tinggal di Los Angeles.

Rencana kepindahan ke Los Angeles mendapat dukungan dari istri LeBron, Savannah Brinson. Sang istri ingin menetap di Los Angeles dimana LeBron dua tahun lalu membeli mansion mewah senilai 20 juta USD.

Karena LeBron bermain di Cavaliers, saat ini Brinson hanya bisa sebentar tinggal mansion mewah yang letaknya hanya 13 miles dari Staples Center (markas Lakers dan Clippers).

Lakers pun sudah menyiapkan segalanya untuk mendapatkan LeBron. Mereka melepas Timoty Mozgov dan D'Angelo Russell guna mengosongkan salary cap agar bisa menampung LeBron dan Paul George.

Adapun Clippers konon akan melepas Chris Paul atau Blake Griffin demi mengosongkan salary cap agar bisa mendapatkan LeBron.