Sukses

Benzema Calon Kapten Ketiga Real Madrid

Musim depan akan spesial buat Karim Benzema. Penyebabnya, ia berpeluang menjabat sebagai kapten ketiga Real Madrid.

Liputan6.com, Madrid - Musim depan akan spesial buat Karim Benzema. Penyebabnya, ia berpeluang menjabat sebagai kapten ketiga Real Madrid.

Seperti dilansir Marca, kapten ketiga Real Madrid sejatinya adalah Pepe. Namun pemain asal Portugal itu telah memutuskan hengkang dari Real Madrid.

Benzema sendiri memang sudah terhitung lama membela Real Madrid. Pemain asal Prancis ini datang ke Real Madrid delapan tahun lalu.

Faktor itulah yang diprediksi jadi pertimbangan Zinedine Zidane dalam mengangkat Benzema sebagai kapten ketiga. Meskipun, ada sosok Cristiano Ronaldo di timnya.

Jabatan kapten di Real Madrid saat ini masih dipegang oleh Sergio Ramos. Jika Ramos absen, Marcelo akan naik sebagai kapten lantaran ia menjabat sebagai wakil.

Di sisi lain, jabatan kapten ketiga belum pasti bakal disandang Benzema. Pasalnya, Presiden Real Madrid, Florentino Perez bisa saja memberikan jabatan itu pada Ronaldo.

Ini dilakukan agar Ronaldo batal hengkang dari Real Madrid. Ronaldo (32) memutuskan ingin hengkang karena kasus pajak dan perlakuan suporter Real Madrid yang kerap menyoraki dirinya.

Saksikan video menarik di bawah ini