Liputan6.com, Milan- Upaya Inter Milan untuk mendapatkan gelandang berpengalaman Fiorentina, Borja Valero mulai berbuah. Kabar terbaru menyebutkan, Fiorentina siap menerima penawaran sebesar 7 juta euro dari Inter.
Dilansir Sky Sport Italia, setelah melalui proses negosiasi selama beberapa hari terakhir, La Viola mulai menerima permintaan diskon harga dari Inter, dari banderol 10 juta euro yang dipasang sebelumnya. Kesepakatan akan dirampungkan antara hari Senin atau Selasa pekan depan.Â
Baca Juga
Advertisement
Valero sendiri sudah lama diinginkan oleh pelatih Inter Luciano Spalletti, bahkan sejak ia masih menukangi AS Roma. Veteran Spanyol itu telah membela Fiorentina sejak tahun 2012, dan kontraknya baru akan berakhir pada Juni 2019.
Gelandang berusia 32 tahun itu merupakan salah satu pemain kunci di lini tengah Fiorentina sejak ia bergabung. Posisinya nyaris tak tergantikan meskipun banyak pemain muda yang mulai mengorbit. Sepanjang musim 2016/2017, mantan pemain Villareal itu menyumbang dua gol dan sepuluh assist dalam 40 penampilan.
Masih Incar Bernardeschi
Selain Valero, Inter Milan juga masih berjuang mendapatkan winger muda Firoentina, Federico Bernardeschi. Namun tak seperti Valero, yang urusan transfernya bisa dituntaskan dengan mudah, Inter masih menghadapi kemelut dalam mendapatkan pemain berusia 23 tahun itu.
Inter harus siap mengeluarkan uang sebesar 50 juta euro untuk mendapatkan Bernardeschi, sesuai permintaan Fiorentina. La Viola sejatinya tak ingin menjual pemain binaan akademi sepakbolanya itu, namun apa daya, sang pemain enggan menandatangani perpanjangan kontraknya, yang akan berakhir Juni 2019.
Selain Inter, Bernardeschi juga diincar oleh Juventus. Namun, Inter lebih berpeluang untuk mendapatkan winger Timnas Italia itu karena Fiorentina tak akan rela menjualnya ke Juventus. (Abul Muamar)
Saksikan video menarik berikut ini: