Sukses

5 Pesepak Bola Top Ini Ternyata Beragama Islam

Para pemain ini tidak banyak disorot tentang agama mereka.

Liputan6.com, Liverpool - Sepak bola menjadi salah satu olahraga terpopuler di dunia. Para pemain yang terlibat di dalamnya kerap menjadi pusat perhatian.

Latar belakang para bintang lapangan hijau seringkali dianggap penting. Asal atau agama apa yang mereka anut menjadi isu cukup sensitif di masa sekarang.

Tidak sedikit pemain yang tidak terbuka mengenai keyakinan mereka. Paul Pogba dan Mesut Ozil banyak diketahui publik memeluk agama Islam.

Demikian juga Karim Benzema dan Franck Ribery, pesepak bola muslim yang lebih dulu dikenal dunia. Namun, ada 5 bintang sepak bola dunia yang tidak banyak diketahui orang ternyata beragama Islam.

Berikut 5 pesepak bola yang ternyata Muslim versi Sportskeeda:

 

2 dari 6 halaman

Marouane Fellaini

5. Marouane Fellaini

Gelandang Manchester United, Marouane Fellaini adalah Muslim sejak lahir. Kedua orangtuanya dari Maroko, sebelum ia dibawa
ke Brussels, Belgia.

Fellaini telah memenangkan Piala FA dan Liga Europa dengan seragam MU. Jose Mourinho kerap memanfaatkan tinggi badannya demi tim memenangi duel-duel udara.

Tidak banyak diketahui kehidupan agama Fellaini selama ini. Tapi, latar belakangnya jelas ia penganut Islam berdasarkan orang tuanya.

3 dari 6 halaman

Granit Xhaka

4. Granit Xhaka

Granit Xhaka adalah salah satu dari tiga bintang Arsenal yang Muslim. Selain Xhaka, Mesut Ozil dan Shkodran Mustafi banyak diketahui publik beragama Islam.

Orang tua Granit Xhaka berasal dari Kosovo dan Albania. Dua negara Eropa itu memang banyak yang memeluk agama Islam, sehingga tak heran pemain internasional Swiss ini juga seorang Muslim.

Musim panas tahun lalu, Granit Xhaka dibeli Arsenal dari Borussia Monchengladbach. Ia jadi sosok penting di lini tengah The Gunners sejak kedatangannya.

4 dari 6 halaman

Miralem Pjanic

3. Miralem Pjanic

Juventus memboyong Miralem Pjanic dari AS Roma sebagai pengganti Paul Pogba yang hengkang ke Manchester United. Pjanic berasal dari Bosnia, sebelum pindah ke Luxembourg.

Pjanic beragama Islam sejak lahir dan ia tetap mewakili Timnas Bosnia. Pjanic tumbuh menjadi playmaker kelas dunia dan generasi terbaik dalam sejarah sepak bola Bosnia.

Musim pertamanya bersama Bianconeri berjalan baik. Pjanic membawa Juventus meraih Scudetto dan Coppa Italia, sayang mereka kalah di final Liga Champions oleh Real Madrid.

5 dari 6 halaman

Edin Dzeko

2. Edin Dzeko

Edin Dzeko praktis memeluk agama Islam sejak ia lahir. Penyerang AS Roma ini berasal dari Bosnia, sama seperti Miralem Pjanic.

Ia menjadi mesin gol bagi AS Roma dengan torehan 39 gol dari 51 penampilan. Dzeko juga sempat membela Wolfsburg dan Manchester City.

Dzeko mampu berbicara dalam empat bahasa. Dzeko bangga membela Timnas Bosnia, negara Islam yang sempat dilanda perang saudara.

6 dari 6 halaman

Sadio Mane

1. Sadio Mane

Sadio Mane jadi salah satu pembelian terbaik pada musim 2016-2017. Berasal dari Senegal, Mane diketahui penganut agama Islam yang taat.

Ia berjasa membawa Liverpool finis empat besar Liga Inggris musim lalu. Mane menganggap agama Islam sebagai pedoman hidupnya.

Dia solat lima waktu, tidak minum alkohol, dan tidak pernah ada konflik antara aturan agamanya dengan fakta dia seorang pesepak bola profesional.