Sukses

Demi Gelandang Real Madrid, MU Siapkan Rp 1,18 Triliun

MU membutuhkan tambahan tenaga untuk mempertajam kualitas serangan mereka.

Liputan6.com, Manchester - Alvaro Morata bukan satu-satunya pemain Real Madrid yang diinginkan Manchester United (MU). Banyak laporan yang meyakini MU juga memiliki ketertarikan untuk mendatangkan James Rodriguez ke Old Trafford.

Peluang MU merekrut pemain asal Kolombia itu terbilang besar. James sudah melewati dua musim beruntun tanpa menjadi pemain inti. Musim lalu, pelatih Zinedine Zidane juga tak meliriknya.

Meski Real Madrid tampil di banyak kompetisi, hanya 33 caps yang dikoleksi James, itu pun lebih banyak sebagai pengganti. Situasi itu yang membuat James dilaporkan sudah memutuskan akan hengkang sejak awal tahun ini.

Mengingat kualitas yang dimiliki dan usianya yang masih produktif, yakni 25 tahun, banyak klub yang siap menampung James. MU adalah salah satunya. Bahkan, tim besutan Jose Mourinho itu sudah melayangkan tawaran 80 juta euro (Rp 1,18 triliun) demi transfer James, seperti dilansir Football Italia.

Jika benar, akan sulit bagi Real Madrid menolak tawaran MU. Itu adalah jumlah yang juga dikeluarkan mereka saat merekrut James dari AS Monaco pada musim panas 2014. Biaya transfer sebesar itu tentu akan sangat berguna bagi Los Blancos untuk belanja pemain di musim panas ini.

Sejauh ini, James sudah tampil dalam 111 pertandingan. Kontribusi yang sudah diberikan adalah 36 gol dan 41 assist. Di Madrid, ia sudah menikmati kesuksesan meraih satu gelar La Liga, dua Liga Champions, dua Piala Super Eropa, dan dua Piala Dunia Antarklub.

Saksikan video menarik berikut ini: