Liputan6.com, Los Angeles-- Bintang sepak bola Inggris, Dele Alli, 'habis-habisan' dalam merayakan pesta ulang tahun saudaranya, Harry Hickford di Amerika Serikat. Pemain yang membela Tottenham Hotspur itu merogoh kocek lebih dari £100,000 untuk biaya pelesiran bareng Hickford.Â
Mereka berdua memilih berlibur ke Los Angeles. Mereka menginap di salah satu vila mewah dengan biaya sewa £1,500 atau setara Rpp26 juta per malamnya.
Advertisement
Baca Juga
Delle Ali dan saudaranya, Hickford sangat menikmati liburan mereka. Keduanya sempat menyusuri jalanan Venice Beach sembari telanjang dada sebelum bermain rugbi di pantai. Selama di LA, Ali juga menyewa Rolls Royce putih seharga £250,000 untuk mengantar mereka ke sejumlah tempat wisata termasuk, Six Flags Discovery Kingdom.Â
Seperti dilansir The Sun, selama liburan, Dele Alli tidak lupa menata penampilannya. Karena itu dia mengajak tukang cukur ternama dari London, Just Cuts menemaninya.Â
Hanya saja, tidak terlihat kehadiran kekasih, Ruby Mae, pada perjalanan ini. Model cantik itu diketahui justru tengah menikmati liburan sendiri di pantai Ibiza, Spanyol.
"Dele Alli sangat menikmati jalan-jalannya di LA," ujar salah seorang saksi mata.Â
"Dele tidak pernah terlihat segembira dan sesantai ini. Dia juga tenang, bahkan tanpa kehadiran Ruby Mae," ujarnya menambahkan.Â
Celakanya, kesempatan ini justru dimanfaatkan Dele Alli menebar pesonanya. Dia bahkan sempat tertangkap kamera tengah menggoda wanita Latin di balkon hotel.Â
Belum diketahui identitas wanita berbadan seksi tersebut. Namun keduanya kabarnya tampak akrab saat berbincang-bincang.Â
Sementara itu, Alli dan Hickford sebenarnya bukan saudara kandung. Keduanya lahir dari orang tuan yang berbeda. Namun sejak suai 13 tahun, Alli sudah tinggal di rumah orang tua Hickford agar bisa konsentrasi mengejar cita-citanya sebagai pemain profesional. Â
Sama halnya dengan Alli, Hickford juga memilih jalur sepak bola dan sempat memperkuat klub MK Dons. Namun musim lalu kontraknya tidak diperpanjang dan kini bergabung dengan tim amatir, Bishop Stortford FC di Hertfordshire.