Sukses

Arema Berharap Aremania Padati Stadion

Arema akan menjamu Sriwijaya FC pada pekan ke-13 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, malam nanti.

Liputan6.com, Malang - Arema FC akan kembali menggunakan ke Stadion Kanjuruhan, Malang, saat menjamu Sriwijaya FC pada pekan ke-13 Liga 1, Jumat (7/7/2017) malam WIB. Sebelumnya, tim Singo Edan menggunakan Stadion Gajayana, Kota Malang, sebagai kandang ketika bulan Ramadan.

Dalam laga kandang pertama usai libur Lebaran, tim racikan Aji Santoso ini mengharapkan antusias suporter fanatik Arema, Aremania untuk memberikan dukungan penuh. Pasalnya, kehadiran Aremania dapat memberikan semangat tersendiri untuk Kurnia Meiga dan kawan-kawan.

"Kami mengharapkan kehadiran Aremania di Stadion Kanjuruhan untuk bisa memberikan semangat bagi pemain dilaga home ini," ujar Aji kepada Liputan6.com di Malang, Kamis (6/7/2017).

Hal senada juga diharapkan Ketua Panpel Arema Abdul Haris. Apalagi pada enam pertandingan kandang sebelumnya, catatan penonton di stadion, baik di Stadion Kanjuruhan atau Stadion Gajayana sangat minim.

"Rata-rata di enam laga home terakhir hanya sekitar 6.000 sampai 7.000 suporter per pertandingan. Tentu ini jauh dari target kami atau catatan beberapa tahun lalu," ucapnya.

Menurut Harris, hal itu juga menjadi perhatian panpel Arema. Mereka pun siap mengevaluasi untuk mengundang minat Aremania. "Kami juga ada evaluasi. Mencari penyebabnya dan mencoba mendapatkan solusinya," beber dia.

Selain itu, untuk pekan ini, panpel Arema mencetak tiket dengan jumlah maksimal, yakni 44.500 lembar tiket. Masuk dalam kategori bigmatch, tiket pertandingan dijual dengan harga Rp 40 ribu untuk kelas ekonomi, Rp 100 ribu kelas VIP, dan Rp 150 ribu untuk kelas VVIP.

Saksikan video menarik berikut ini: