Sukses

Diego Costa Dapat Peminat Baru dari Turki

Chelsea sudah mengonfirmasi bakal melepas Diego Costa.

Liputan6.com, London - Striker Chelsea, Diego Costa mendapat peminat baru dari Turki, Besiktas. Namun, Besiktas hanya akan meminjam pemain internasional Spanyol itu selama semusim.

Seperti dilansir 101 Great Goals, Diego Costa masih ingin kembali ke Atletico Madrid, tapi klub ibu kota Spanyol itu tengah terkena embargo transfer. Besiktas jadi pelabuhan sementara bagi Diego Costa.

Manajer Chelsea, Antonio Conte, tidak berniat memakai jasa Diego Costa lagi musim depan. The Blues tengah berburu penyerang anyar, Alvaro Morata jadi salah satu calon pengganti Diego Costa.

Besiktas punya kesempatan karena mampu secara finansial membayar penuh gaji Diego Costa. Peminjaman selama semusim tentu menjadi keuntungan bagi klub raksasa Turki.

Tawaran lain sesungguhnya datang dari Liga Super Tiongkok. Namun Diego Costa menolaknya. Chelsea sendiri siap melepas pemain berusia 28 tahun itu ke mana pun asal harga yang ditawarkan sesuai.

Sanksi embargo transfer Atletico Madrid baru berakhir pada Januari tahun depan. Bukan tidak mungkin, Besiktas hanya meminjam Diego Costa selama enam bulan, lalu sang pemain langsung merapat ke Vicente Calderon.

Saksikan video menarik di bawah ini: